Pages

Bagger 288

Mesin tambang raksasa sejenis excavator buatan Krupp, pabrikan asal Jerman, ini berukuran panjang 300 meter dan berat 45.500 ton, dan mampu bergerak dengan roda rantainya di banyak area pertambangan terbuka.

         

    Kabar perpindahan terakhirnya terjadi pada tahun 2001, ketika mesin ini bergerak dari satu pertambangan ke pertambangan yang lain – menempuh jarak 22 kilometer, menjelajahi daratan, jalan-jalan raya, menyeberangi rel-rel kereta api, pinggiran kota dan pedesaan. Karena mesin ini tidak bisa begitu saja melewati rintangan-rintangan itu -karena bisa merusaknya- para pekerja menyiapkan lapisan pasir untuk alas disepanjang jalannya ketika melewati rel KA, jalan-jalan raya, memindahkan tiang-tiang listrik, dan menyebarkan rumput-rumput khusus di atas tanah yang dilaluinya untuk mempermudah jalannya.
    Butuh waktu 3 minggu untuk memindahkannya! Ketika sampai di tempatnya mesin ini akan melahap bukit-bukit batubara, batu-batu karang dengan rakus.

Di Balik Warna Bendera Indonesia

     Menuju detik-detik HUT Kemerdekaan Indonesia ke-67, secara tidak sengaja saya berpikir kenapa dulu Ir. Soekarno (atas nama bangsa Indonesia) itu memilih warna merah dan putih sebagai warna untuk bendera Negara Indonesia? Hayoh siapa yang tahu alasannya kenapa?
     Saya mencoba mengulas beberapa fakta di balik Sangsaka Merah Putih, kita simak yuu ahh..

                            

1. Seluruh negara Asia Tenggara pasti memiliki warna Merah dan Putih dalam benderanya (kecuali Vietnam).

2. Merah Putih merupakan pasangan warna tertua dalam budaya banyak negara dunia.
- Ibnu Qudamah berkata :
Dan tahukah teman? Ternyata diantara pakaian Nabi Muhammad SAW itu adalah pakaian warna putih dan merah. Sebagaimana hadits:
- Dari Jabir bin Samurah ra : 
“Saya ketika itu melihat Nabi berpakaian merah, lalu saya membandingkannya dengan bulan. Ternyata dalam pandangan saya, beliau lebih indah daripada bulan.” (HR. Abu Ya’la dan Al-Baihaqi)
 “Pakaian yg paling utama adalah pakaian yg berwarna putih karena Nabi bersabda, ‘Sebaik-baik pakaian kalian adalah yg berwarna putih. Gunakanlah sebagai pakaian kalian dan kafan kalian.” (al Mughni, 3/229)

3. Secara anatomi, merah putih merupakan warna tertua dalam tubuh manusia.
    Sejak janin dibentuk di dalam rahim, maka ia terdiri atas darah & daging (merah) dan tulang (putih). Dalam darah manusia pun hanya terdapat dua sel darah yakni Sel Darah Merah & Sel Darah Putih.

4. Secara geologi, Merah & Putih merupakan representasi dua unsur alami yang terpanas dan terdingin di bumi. Yang terpanas adalah lava atau inti bumi (berwarna merah), dan yang terdingin adalah salju (berwarna putih).

5. Secara optik, Merah adalah warna dengan frekuensi cahaya paling rendah yg masih dapat ditangkap mata manusia dengan panjang gelombang 630-760 nm. Di sisi lain, bila seluruh warna dasar digabung dengan porsi dan intensitas yg sama, maka akan terbentuk warna Putih.

6. Cahaya Merah adalah cahaya yg pertama diserap oleh air laut, sehingga banyak ikan dan invertebrata kelautan yg berwarna Merah. Di sisi lain, riak gelombang air laut selalu terlihat berwarna Putih. Jadi, bisa dikatakan, Merah Putih itu sendiri merupakan simbolisasi dari laut itu sendiri. Tak heran, Indonesia yg merupakan negara maritim / negara kepulauan memilih untuk memiliki bendera Merah Putih.

     Semoga dengan informasi yang saya sampaikan kita selaku penduduk Indonesia bangga akan bendera Kebangsaan kita. Juga agar setiap generasi penerus Bangsa menghargai jasa serta pengorbanan para pendahulu kita yang telah banyak berkorban segalanya demi tegaknya bendera Indonesia lambang kedaulatan Bangsa kita, Negara Indonesia.